PENGARUH PENGGUNAAN CERITA RAKYAT SEBAGAI STIMULUS TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS NARASI PADA SISWA SEKOLAH DASAR

Isi Artikel Utama

Vera Ironita Christiani Sihombing
Sutar Oktaviana Tampubolon
Melpa Br Marbun

Abstrak

Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan Pre-Experimental Design. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SD UPT SPF SDN 106168 Desa Deli Tua, yang berjumlah 20 orang. Instrumen penelitian berupa pretest dan posttest keterampilan menulis narasi. Data dari kedua tes tersebut dianalisis menggunakan software SPSS versi 25. Berdasarkan hasil analisis, diperoleh simpulan hasil keterampilan menulis narasi sebelum menggunakan cerita rakyat tergolong rendah, dengan rata-rata nilai sebesar 60.50. Kemudian setelah diberikan perlakukan dengan cerita rakyat, hasil keterampilan menulis narasi siswa meningkat secara signifikan, dengan rata-rata nilai mencapai 83.50. Terdapat pengaruh yang signifikan dari penggunaan cerita rakyat sebagai stimulus terhadap peningkatan hasil keterampilan menulis narasi siswa yang dibuktikan dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 (< 0,05).

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Sihombing, Vera Ironita Christiani, Sutar Oktaviana Tampubolon, dan Melpa Br Marbun. “PENGARUH PENGGUNAAN CERITA RAKYAT SEBAGAI STIMULUS TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS NARASI PADA SISWA SEKOLAH DASAR”. Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar (JIPDAS) 5, no. 2 (Mei 30, 2025): 1668–1673. Diakses Juni 23, 2025. https://jurnal.spada.ipts.ac.id/index.php/JIPDAS/article/view/2983.
Bagian
Artikel

Referensi

Aini, S. N., & Nugraheni, A. S. (2021). Analisis Kemampuan Baca Tulis Melalui Media Pembelajaran Cerita Rakyat pada Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. Deiksis, 13(2), 197. https://doi.org/10.30998/deiksis.v13i2.6485

Muhyidin, A. (n.d.). LITERATUR REVIEW PENGGUNAAN CERITA RAKYAT PADA KETERAMPILAN BERBAHASA DI SEKOLAH DASAR.

Nazir, R. A. R., & Tarmini, W. (2022). Keterampilan Menulis Karangan Narasi dengan Media Gambar pada Siswa Kelas III Sekolah Dasar. Jurnal Educatio FKIP UNMA, 8(3), 966–972. https://doi.org/10.31949/educatio.v8i3.2998

Padya, S., & Arif, T. A. (2025). PENGARUH MODEL EXPERIENTAL LEARNING TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS NARASI DAN KEMAMPUAN BERBICARA SISWA KELAS V GUGUS 2 KECAMATAN BONTOTIRO KABUPATEN BULUKUMBA. 10.

Rahayu, P., Enawar, E., Fadhillah, D., & Sumiyani, S. (2021). ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DALAM MENULIS KARANGAN NARASI SISWA KELAS V SDN PONDOK BAHAR 5 KOTA TANGERANG. Berajah Journal, 2(1), 69–75. https://doi.org/10.47353/bj.v2i1.52

Rahayu, S., Setiadi, D., & Humaira, H. W. (2024). Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning terhadap Kemampuan Menulis Cerita Rakyat. utile: Jurnal Kependidikan, 10(2), 93–107. https://doi.org/10.37150/jut.v10i2.3250