PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA TEMA PERISTIWA DALAM KEHIDUPAN DENGAN MENGGUNAKAN MODEL KOOPERATIF TIPE JIGSAW PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 101114 AEK BADAK JAE

Isi Artikel Utama

Muhammad Fauzi
Sabri Sabri
Sartika Rati Asmara Nasution
Muhammad Gunawan

Abstrak

Penelitian ini bertujuan 1) Penggunaan model kooperatif tipe jigsaw dalam meningkatkan proses pembelajaran di kelas V SD Negri 101114 Aek Badak Jae, 2) Dengan menggunakan model kooperatif tipe jigsaw  dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada sub tema  peristiwa kebangsaan masa penjajahan di kelasV SD Negeri 101114 Aek Badak Jae. Jenis penelitian  adalah penelitian tindakan kelas (PTK). PTK ialah suatu penelitian yang dilakukan secara sistematis reflektif terhadap berbagai tindakan yag dilakukan oleh guru yang sekaligus sebagai peneliti, subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 101114  Aek Badak Jae dengan jumlah siswa 32 orang, objek Penelitian kelas V SD SD Negeri 101114  Aek Badak Jae, instrumen penelitian antara lain: 1) Lembar observasi, dan 2) Soal Tes. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan pada siswa kelas V SD Negeri 101114 Aek Badak Jae Kabupaten Tapanuli Selatan tahun ajaran 2021/2022, maka dapat disimpulkan: Bahwa pembelajaran sub tema lingkungan tempat tinggalku menggunakan Model Kooperatif Jigsaw terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SD Negeri 101114 Aek Badak Jae Kabupaten Tapanuli Selatan tahun pelajaran 2021/2022, ini dapat dilihat dari hasil belajar siswa yang meningkat pada saat proses belajar mengajar juga ketika mengerjakan tes yang diberikan peneliti, Langkah-langkah pembelajaran Model Kooperatif Jigsaw dapat meningkatkan hasil belajar siswa dimana siswa diajak aktif dan berperan dalam pembelajaran, belajar bukan hanya tentang mendengarkan ceramah namun belajar juga bisa melalui metode yang menyenangkan dengan konsep teori dapat tersampaikan dengan baik, dan Memberikan kesempatan kepada masing-masing anak untuk mengeluarkan pendapat mengenai materi sub tema lingkungan tempat tinggalku dengan menggunakan Model Kooperatif Jigsaw dalam waktu tertentu dan setelah melakukan Model Kooperatif Jigsaw, anak diberi kesempatan bertanya jawab. Peneliti memfasilitasi, mendorong dan membantu anak bertanya yang relevan dan menjawabnya dengan relevan pula.


 


Kata kunci     :  peningkatan, hasil, model, jigsaw, tema peristiwa dalam kehidupan


 

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Fauzi, Muhammad, Sabri Sabri, Sartika Rati Asmara Nasution, dan Muhammad Gunawan. “PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA TEMA PERISTIWA DALAM KEHIDUPAN DENGAN MENGGUNAKAN MODEL KOOPERATIF TIPE JIGSAW PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 101114 AEK BADAK JAE”. Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar (JIPDAS) 2, no. 2 (Mei 30, 2022): 29–38. Diakses Mei 8, 2024. https://jurnal.spada.ipts.ac.id/index.php/JIPDAS/article/view/318.
Bagian
Artikel

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 3 4 5 6 > >>