PENINGKATAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA SUBTEMA KEKAYAAN SUMBER ENERGI MELALUI METODE RESITASI DI KELAS IV SD NEGERI 358 NATAL
Isi Artikel Utama
Abstrak
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pembelajaran subtema kekayaan sumber energi dan peningkatan hasil belajar peserta didik pada subtema kekayaan sumber energi melalui metode resitasi di kelas IV SD Negeri 358 Natal. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 358 Natal. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IV berjumlah 22 peserta didik. Adapun objek dalam penelitian ini adalah Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Pada Subtema Kekayaan Sumber Energi Melalui Metode Resitasi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah PTK. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, dan tes. Berdasarkan hasil siklus I diketahui bahwa nilai rata-rata yang diperoleh sebesar 69.38 dimana pencapaian ini berada pada kategori cukup. Sedangkan hasil siklus II diperoleh nilai rata-rata sebesar 81.88 yakni berada pada kategori baik. Pada siklus I diketahui dari hasil tes terdapat 10 peserta didik yang tuntas atau sekitar 45.45%. Sedangkan pada siklus II diketahui persentase ketuntasan sebesar 90.91% dimana terdapat sebanyak 20 peserta didik tuntas pada pembelajaran siklus II.
Kata kunci: Peningkatan, Hasil, Belajar, Metode, Resitasi
Rincian Artikel
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.