PENGEMBANGAN BAHAN AJAR ELEKTRONIK FLIPBOOK BERBANTU APLIKASI ANYFLIP PADA MATA PELAJARAN IPA BIOLOGI
Kata Kunci:
pengembangan , bahan ajar, flipbook, addieAbstrak
Pendidikan adalah salah satu aspek yang dapat menggambarkan bagaimana kualitas sumber daya manusia dalam suatu negara. Semakin bagus kualitas pendidikan dalam suatu negara akan semakin besar kesempatan bagi negara tersebut untuk mampu meningkatkan kualitas sumber daya manusianya. Penelitian ini bertujuan untuk Pengembangan Bahan Ajar Elektronik Flipbook Berbantu Aplikasi Anyflip Untuk Memfasilitasi Belajar Pada Mata Pelajaran IPA Biologi di SMK Negeri 1 Sinunukan. Mengetahui Kelayakan, Kepraktisan dan Keefektivitasan Bahan Ajar Elektronik Menggunakan Aplikasi Anyflip Pada Mata Pelajaran IPA Biologi di SMK Negeri 1 Sinunukan. Jenis penelitian yang digunakan adalah R&D (research and development) dengan model pengembangan ADDIE. ADDIE terdiri dari 5 tahapan yaitu : Analisis (Analysis) , Perancangan (Design), Pengembangan (Development), Implementasi (Implementatio) dan Evaluasi (Evalution). Subjek penelitian yaitu siswa kelas X AKL SMK Negeri 1 Sinunukan yang berjumlah 23 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan lembar validasi berupa angket dari ahli materi dan media, respon siswa dan tes yang selanjutnya dilakukan analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa validasi dari ahli media mendapatkan skor rata-rata 80% dengan kriteria “Layak”, validasi dari ahli materi mendapatkan skor rata-rata 80% dengan kriteria “Layak”. Selanjutnya hasil persentase kepraktisan dari respon siswa mendapatkan skor 93% dengan kategori “Sangat Praktis”. Kemudian hasil tes kefektivitasan untuk melihat efektiv atau tidaknya bahan ajar elektronik setelah digunakan mendapatkan skor 86% dengan kriteria “Efektif”.
Referensi
Cahyadi, R. A. H. (2019). Pengembangan Bahan Ajar Berbasis ADDIE Model. Halaqa: Islamic Education Journal, Volume.3(1) Tahun 2019; 35–42.
Hardiansyah, D.,& Sumbawati, M. S. (2016). Pengembangan media flash flipbook dalam pembelajaran perakitan komputer untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas X TKJ SMK Negeri 7. IT-Edu: Jurnal Information Technology and Education,Volume .01(02) Tahun 2016; 5-11.
Kamalia, P. U., Kurniawan, R. Y., Dewi, R. M., & Pamungkas, H. P. (2021). Pelatihan Penggunaan Anyflip Untuk Penyusunan E-book Bagi Guru MGMP Ekonomi Kabupaten Bangkalan. Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan , Volume.4(3) Tahun 2021; 912–917.
Lestari, F., Egok, A. S., & Febriandi, R. (2020). Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbasis Problem Based Learning Pada Siswa Kelas V Sd. Wahana Didaktika : Jurnal Ilmu Kependidikan, Volume.18(3) Tahun 2020; 255-269
Cahyadi, R. A. H. (2019). Pengembangan Bahan Ajar Berbasis ADDIE Model. Halaqa: Islamic Education Journal, Volume.3(1) Tahun 2019; 35–42.
Hardiansyah, D.,& Sumbawati, M. S. (2016). Pengembangan media flash flipbook dalam pembelajaran perakitan komputer untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas X TKJ SMK Negeri 7. IT-Edu: Jurnal Information Technology and Education,Volume .01(02) Tahun 2016; 5-11.
Kamalia, P. U., Kurniawan, R. Y., Dewi, R. M., & Pamungkas, H. P. (2021). Pelatihan Penggunaan Anyflip Untuk Penyusunan E-book Bagi Guru MGMP Ekonomi Kabupaten Bangkalan. Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan , Volume.4(3) Tahun 2021; 912–917.
Lestari, F., Egok, A. S., & Febriandi, R. (2020). Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbasis Problem Based Learning Pada Siswa Kelas V Sd. Wahana Didaktika : Jurnal Ilmu Kependidikan, Volume.18(3) Tahun 2020; 255-269
Magdalena, I., Sundari, T., Nurkamilah, S., Ayu Amalia, D., & Muhammadiyah Tangerang, U. (2020). Analisis Bahan Ajar. Jurnal Pendidikan Dan Ilmu Sosial, Volume. 2(2) Tahun 2020; 311–326.
Masyhuri, & Zainuddin. (2011). Metodologi Penelitian Pendekatan Praktis dan Aplikatif. Bandung: PT Refika Aditama.